Remas dan OMK Sortir Surat Suara Pilkada Lembata

WEEKYLINE.NET – Surat Suara Pilkada Lembata, yang di cetak PT. Temprina Media Grafika, Surabaya lebih cepat tiba di Lewoleba dari jadwal semula dan mulai dilakukan penyortiran.

Seharusnya Surat suara tiba, tanggal 29 Januari 2017 akan tetapi lebih cepat tiba di tanggal 20 Januari 2017.

Hal ini disampaikan Sekretaris KPU Lembata, Elmandiri kepada di kantor KPU Lembata, di sela sela memantau kegiata penyortiran dan pelipatan suarat suara pilkada Lembata, 25Januari 2017.

Surat suara yang berjumlah 76.341 lembar itu disortir dan dilipat melibatkan 100 orang dari OMK dan Remaja Masjid yang ada di Lewoleba.

“Mereka menyortir sekaligus melipat slaa 3 tiga hari sejak 25 Januari sampai 27 Januari,” ungkap Elmandiri.

Lebih jauh Elmandiri mengungkapkan, dari seratus orang yang dilibatkan itu, mereka dibagi menjadi 10 kelompok dengan masing masing kelompok 10 orang.

Awalnya demikian Elmandiri, para peyortir yang dipanggil KPU Lembata, pda hari pertama dilakukan pemeriksaan dan penertiban. Pemeriksaan kuku tidak boleh panjang, dilarang membawa HP, dan benda tajam berupa paku, jarum, peniti dan Bulpaint.

“Penyortiran dan pelipatan dilakukan serempak oleh sepuluh kelompok itu di Kantor KPU Lembata dan di jaga ketat oleh pihak keamanan dari Polres Lembata dan Koramil Lembata,” ungkapnya.

Hari pertama penyortiran dan pelipatan, menghasilkan sekitar 20 ribu surat suara. Karena masing masing kelompok berhasil melipat 2000 surat suara.

Selain melipat, dilakukan penyortiran surat suara yang rusak misalnya, robek, beda warna dan surat suara yang tercecer tinta saat proses cetak.

“sejauh ini, surat suara yang rusak belum sampai 10 lembar. Yakni robek tiga lembar karena tertempel pada bungkusan kertas, dan satu lembar karena terkena tetesan tinta,” ungkap Elmandiri.

Hadir dalam penyortiran tersebut, Panwaslih Lembata, semua komisioner KPU Lembata, dan pihak keamanan dan dipatau langsung oleh Kapolres Lembata, Arsdo Simanjuntak. (sandrowangak)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *