LEMBATA, SULUH NUSA – Pendidikan menjadi aspek penting dalam keberlanjutan sebuah negara. Semakin baik sistem pendidikan maka semakin berkualitas juga generasi akan dilahirkan.
Terlebih saat ini teknologi dianggap dapat membantu dan memaksimalkan proses belajar mengajar.
Terlebih, pemanfaatan teknologi dalam dunia pendidikan di Indonesia saat ini tercatat menduduki peringkat teratas. Dilansir dari hasil penelitian Cambridge Internasional, pelajar Indonesia merupakan paling aktif dalam penggunaan teknologi untuk media sosial dan juga pendidikan.
Di Kabupaten Lembata, Ujian Akhir Sekolah untuk tingkat SMP serentak di laksanakan sejak tanggal 12 April 2023 berbasis komputer.
Salah satunya SMPK St. Pius X Lewoleba melaksanakan Ujian Akhir Sekolah Berbasis Komputer.
Kepala SMP X St.Pius Lewoleba, Sr. Mary Grace, CB, menjelaskan siswa/i SMP St. Pius selama dua minggu akan mengikuti ujian akhir sekolah terhitung sejak tanggal 12 sampai 27 April 2023.
“Siswa/siswi yang akan mengikuti ujian. Ujian ini dilaksanakan selama dua Minggu, mulai tanggal 12April 2023 sampai 27 April 2023, satu hari satu mata pelajaran dan dibagi menjadi tiga sesi, jumlah siswa masing-masing sesi adalah dua puluh lima orang”, jelas Sr. Mary Grace.
Ujian hari pertama berjalan dengan baik dan lancar, Ia berharap agar ujian hari kedua dan seterusnya berjalan dengan lancar.
Ia berharap dengan adanya UAS berbasis komputer ini, seluruh siswa dapat mendapatkan hasil yang maksimal dan meminimalisir adanya kecurangan dalam mengerjakan soal, serta dengan adanya UAS berbasis komputer ini menjadi salah satu terobosan bagi sekolah yang menerapkan Go Green di sekolah, dikarenakan meminimalisir penggunaan kertas.
Sr. Mary Grace meminta kepada seluruh siswa/i yang mengikuti ujian akhir sekolah berbasis komputer agar fokus dan konsentrasi dalam mengerjakan soal agar nilai yang dicapai dapat maksimal.
Karena sehubungan dengan itu kata Sr. Mary Grace, pihaknya telah melakukan persiapan-persiapan untuk pelaksanaan ujian tersebut, baik sarana dan prasarana, maupun kesiapan guru dan peserta didik. +++mila/donge.