SULUH NUSA, KUPANG – Pj Walikota Kupang Linus Lusi Making,S.Pd M.Pd Selasa 27 Agustus 2024 melakukan apel bersama seluruh jajaran untuk pertama kalinya setelah dilantik.
Pj Wapikota Linus Lusi mengawali sambutan dengan, memperkenalkan diri.
“Bapa-ibu sekalian kata orang, tak kenal maka tak sayang, saya Linus Lusi, saat ini sebagai staf ahli bidang ekonomi dan pembangunan pada Setda Propinsi NTT. Beberapa jabatan saya lalui, Kepala perbatasan, kapala Dinas Pendidikan, tiga bulan sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Ngada dan hari saya mau mengajak seluruh ASN maupun PTT di Lingkup Kota Kupang untuk fokus pada tiga program utama kita yang sedang dijalankan oleh kita semua”, ungkap Linus Lusi di hadapan ratusan ASN lingkup Pemkot Kupang, 27 Agustus 2024.
ASN lingkup Kota Kupang diminta Linus Lusi untuk disiplin, Kebersihan dan sebagai ASN mesti memiliki tekat dan kemauan baik untuk memberikan pelayanan yang lebih sungguh dan baik kepada masyarakat.
Sebab Pemerintah Kota Kupang kata Linus Lusi, sebagai barometer dan pusat segala kegiatan masyarakat di propinsi ini mesti terlihat bersih dan rapih.
“Karena itu, apa yang sudah dilakukan pimpinan terdahulu sudah sangat bagus, hanya saja kita akan menata kembali agar melibatkan seluruh masyarakat dalam kegiatan kebersihan. Jangan sampai kita ASN bersih-bersih di halaman rumahnya justru masyarakat menjadi penonton”, kata mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi NTT yang menggagas sekolah jam 5 pagi ini.
Saat Pj mengucap kalimat akan melibatkan masyarakat, langsung disambut tepuk tangan riuh oleh ASN seolah senang apabila soal kebersihan mesti melibatkan masyarakat.
Tepuk tangan meriah ini kata Linus, mesti menjadi sebuah refleksi apakah sebagai ASN dan PTT sudah dengan sungguh melayani masyarakat dengan sungguh.
“Sebab pada pada saat kita melamar sebagai ASN kita memiliki tekat untuk mendedikasikan diri pada ribuan jiwa penduduk Kota Kupang. Karena itu, kuncinya satu yakni disiplin. Pak Sekda dan Pol PP untuk terus memantau dan tertipkan ASN dan di tempat-tempat yang tak semestinya pada jam kantor”, tegas Linus Lusi.
Termasuk Pj Walikota Linus Lusi juga ingatkan menjelang Pemilu Kepala Daerah tahun ini supaya ASN tetap menjaga netralitas sebagai pelayan masyarakat.
“Dalam pesta demokrasi sebentar lagi ini, para lurah dan camat sebagai ujung tombak mesti menaruh perhatian serius dan menaruh harapan tinggi tentang kebersihan, sampah di lingkungan mesti dikelolah dengan benar dan kita akan rapat lengkap diatur agar melibatkan masyarakat secara masif menata kebersihan pada lingkungan masing-masing,” kata Linus.
Linus Lusi juga memberikan apresiasi yang tinggi, kepada para lurah dan camat yang telah bekerja keras selama ini dalam mengatur sampah, tetapi ia tekankan untuk mesti melibatkan masyarakat.
“Terimakasih kepada para lurah dan camat dan dinas teknis yang selama ini sudah bekerja maksimal, juga bagi dinas teknis yang selama ini, disoroti media sosial
Kita beri perhatian utama pada hal yang sering disoroti untuk segera dibenahi sebagai suatu koreksi bagi pelayanan kita,” ujarnya.
Sedangkan kepada pegawai PTT, Linus berpesan bekerjalah sesuai dengan tupoksi yang diberikan dan dipercayakan pimpinan.
“Kepada PTT bahwa masa kontrak anda hanya sampai 31 Desember tahun berjalan karena itu bekerjalah sesuai kepercayaan dan arahan pimpinan anda, jangan sampai kaki menjadi kepala, supaya jangan mengatur kepala dinas, sebab kata dia, kerja kita diawasi oleh otoritas tertentu karena itu dalam bekerja mesti berikan yang terbaik,” harapnya.
Dibagian akhir sambutannya, Pj Linus mengaku, setelah pelantikan DPRD Kota Kupang, pihaknya bersama sejumlah pimpinan telah menemui beberapa pimpinan DPRD dengan maksud menyatukan kesamaan persepsi dalam memberikan pelayanan pada masyarakat.
“Anggota DPRD Kota Kupang sudah dilantik, dan saya bersama beberapa pejabat sudah melakukan silahturahmi ke beberapa pucuk pimpinan dengan tujuan membangun kemitraan yang lebih intens agar pelayanan kita kepada masyarakat bisa terbangun dengan baik,”kata dia. +++goe.takene/sandro.wangak